CLICK HERE FOR FREE BLOGGER TEMPLATES, LINK BUTTONS AND MORE! »

Kamis, 23 Februari 2012

Pemilihan dan Cara Berlangganan ISP(Internet Service Provider)

Untuk melakukan koneksi ke internet dibutuhkan ISP. Padahal ISP yang ada sangatlah banyak dan beragam sehingga dapat membingungkan. Berikut ini beberapa hal yang perlu kalian pertimbangkan dalam memilih ISP.

1) Harga. Hal ini merupakan salah satu bagian paling penting dalam pemilihan ISP. Namun,jangan sampai tertipu dengan harga yang murah, sebab bisa saja banyak fasilitas yang dihilangkan atau diberi batas waktu penggunaan. Pilihlah ISP yang memiliki kesesuaian antara harga dan fasilitas yang ditawarkan.

2) Dukungan teknis. Kalian perlu mempertimbangkan apakah ada dukungan dari teknisi ISP tersebut bila terdapat gangguan mendadak pada jaringan. ISP yang layak dipilih adalah ISP yang memiliki dukungan terhadap gangguan mendadak pada jaringan.

3) Kecepatan modem. Kalian perlu mencari informasi,apakah ISP tersebut mampu mendukung penggunaan modem standar dengan kecepatan 56 kpbs. Kalian perlu memilih ISP yang mendukung penggunaan modem yang kalian miliki.

4) Akses jaringan. Usahakan jangan memilih ISP yang hanya menjual ulang jasa dari ISP lain,karena kecepatannya akan semakin berkurang.


  Untuk berlangganan internet dari ISP mterdekat dapat dilakukan dengan cara berikut ;

1. Datang langung ke ISP terdekat dan meminta formulir pendaftaran dan melengkapi registrasi untuk pengaktifan internet.



2. Mengambil dan melengkapi formulir registrasi dari web site ISP yang bersangkutan,contohnya Indosatnet (www.indo-satM2.com)

3. Menyerahkan formulir yang sudah dilengkapi ke ISP yang bersangkutan

4. Bila syarat syarat yang ditentukan sudah terpenuhi,internet dapat segera diakses kerumah kalian.
   


Sumber : Buku Teknologi Informasi (TIK) kelas IX

Tidak ada komentar:

Posting Komentar